Kuliner khas Cirebon dipromosikan pada FKJR Sarumban 2024
Jumat, 12 Juli 2024 23:15 WIB
Kemudian, tambah dia, ada juga pameran hidangan unik dari masyarakat etnis Tionghoa, Arab, India dan kreasi fusion food.
“Festival ini tidak hanya menampilkan kuliner, tetapi juga berbagai kegiatan misalnya workshop, pameran UMKM dan Ekonomi Kreatif, lomba kreasi kue tapel, lomba mewarnai dan menggambar,” katanya.
Agus menyampaikan pada puncak festival, akan diadakan pelatihan pembuatan batik peranakan yang merupakan akulturasi antara motif batik Cirebon dengan nuansa etnis Tionghoa.
Melalui ajang ini, ia berharap kuliner khas Cirebon beserta keunikan budayanya dapat dikenal luas oleh masyarakat luar daerah, yang nantinya berdampak juga terhadap peningkatan kunjungan wisatawan.
“Festival ini menjadi ajang promosi yang bagus untuk sektor wisata dan ekonomi kreatif di Kota Cirebon,” ucap dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pemkot gelar FKJR Sarumban 2024 promosikan kuliner khas Cirebon