"Kalau saya melihat kebanyakan lahannya milik Perhutani dan PTPN. Nah itu kan bisa lebih mudah kalau sesama lahan pemerintah, apalagi nanti pembebasan lahan dari pemerintah pusat," katanya.
Baca juga: Gubernur Jabar instruksikan penutupan akses menuju Pangandaran & Ciwidey
Namun, kata dia, ada sepanjang 13 kilometer lahan yang merupakan milik masyarakat di sepanjang Jalan Raya Soreang-Ciwidey. Sehingga program pelebaran jalan itu pun belum tentu bakal berjalan mudah.
Meski sudah ada rencana pembangunan Jalan Tol Soreang-Ciwidey-Pangalengan, menurutnya pelebaran jalan raya itu masih diperlukan.
"Menurut saya masih diperlukan, karena memang untuk mempercepat distribusi saja," katanya.