Rangkaian kegiatan ini akan diselenggarakan hingga puncak Milangkala Paguyuban Pasundan ke 109 pada 20 Juli 2022.
Sementara itu, Ketua Dewan Pengawas Kodepena, Marsda (Purn) Dr A Adang Supriyadi, mengatakan saat ini untuk menjadi seorang penulis dan peneliti memang tidak mudah semua harus sesuai dengan kemampuan.
Baca juga: Paguyuban Pasundan sebut Emmeril Kahn bisa jadi panutan generasi muda
"Dan ada satu lagi yakni harus sesuai dengan softskill," kata Adang.
Dalam kegiatan itu juga hadir secara virtual Kepala LLDIKTI IV Dr M Samsuri, yang juga memberikan sambutan dan dukungannya.
Ketua Umum DPP Kodepena Dr Hj Rani Siti Fitriani menyampaikan bahwa Kodepena adalah wadah para dosen dan peneliti dari Sabang sampai Merauke.
"Ke depan kami berharap bahwa Kodepena akan menjadi wadah yang dapat memberikan kontribusi terbaik bagi nusa dan bangsa, semoga semakin solid," katanya.
Rani juga mengucapkan terimakasih kepada PB Paguyuban Pasundan yang telah mendukung lahirnya Kodepena.
"Kegiatan ini juga berbarengan dengan Mapag ke 109 Paguyuban Pasundan, Terimakasih untuk bapak ketua umum atas dukungan dan bantuan yang telah diberikan," kata dia.*
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Paguyuban Pasundan deklarasikan "Kodepena" di HUT Ke-109