Lenny menyebut Kemen PPPA dan aparat penegak hukum terus menangani berbagai kasus kekerasan seksual yang korbannya sebagian besar anak perempuan.
Baca juga: Menteri PPPA sebut perkawinan anak berisiko tinggi terhadap kemiskinan
"Kasusnya itu hilir mudik tidak ada pernah usai dan sebagian besar didominasi dengan kejahatan seksual yang mana korbannya yang paling banyak adalah para perempuan, anak-anak kita ya," tuturnya.
Dalam kesempatan itu Lenny bercerita saat menangani kasus kekerasan seksual di Jawa Barat.
"Anak-anak itu berumur 13 tahun sudah menggendong bayi. Harusnya mereka (korban) masih diasuh oleh orang tuanya tetapi sekarang mereka menjadi pengasuh dari anak-anaknya. Jadi umur 13 tahun, umur 14 tahun, (punya) bayi yang juga masih kecil-kecil. Aduh ini masa depannya bagaimana," katanya.
Baca juga: Pandemi picu kasus putus sekolah dan perkawinan anak
KPPPA catat angka perkawinan anak di 21 provinsi di atas angka nasional
Rabu, 15 Desember 2021 19:06 WIB