"Kami buat sentra vaksinasi di Dewi Sartika, di Masjid Salman, Masjid Pusdai, jadi itu titik-titik baru selain di Puskesmas setempat," katanya.
Baca juga: Pemkot Bandung berusaha percepat penuntasan vaksinasi remaja
Selain itu, menurutnya tingkat vaksinasi terhadap kelompok lanjut usia (lansia) di Kota Bandung pun menjadi sorotan Dinkes, karena lansia tetap merupakan kelompok yang rawan meski tingkat vaksinasinya sudah mencapai 77 persen.
"Mudah-mudahan warga Kota Bandung tidak usah bingung harus ke mana untuk mencari vaksin, ini karena kami tidak henti untuk bisa mencapai 100 persen vaksinasi," kata Rosye.
Baca juga: Pemkot Bandung ajukan vaksinasi COVID-19 siswa digelar di seluruh sekolah