Jakarta (ANTARA) - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 melaporkan pertambahan angka kesembuhan harian pada 5.136 orang, menurut data yang dihimpun di Jakarta, Selasa.
Sehingga, penyintas COVID-19 di Indonesia saat ini berjumlah 6.182.661 orang.
Angka tersebut diikuti penurunan kasus aktif sebanyak 1.557 orang. Hingga kini, 38.132 pasien COVID-19 mendapat perawatan medis.
Sementara kasus konfirmasi positif bertambah sebanyak 3.607 orang, dan menjadikan total kasus sebanyak 6.378.489 orang.
Angka meninggal dunia akibat COVID-19 bertambah 28 orang pada hari ini, menjadikan total korban sebanyak 157.696 orang.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Angka sembuh harian COVID-19 meningkat 5.136 orang, kasus aktif turun