Sukabumi, Jabar (ANTARA) - Satuan Polisi Lalu Lintas Polres Sukabumi melakukan pemetaan daerah rawan terjadi kemacetan di jalur mudik dan wisata di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada musim mudik dan libur serta cuti bersama Idul Fitri 1443 H.
"Kabupaten Sukabumi merupakan daerah tujuan mudik dan wisata, kemungkinan pada tahun ini jumlah pemudik yang masuk ke wilayah Kabupaten Sukabumi khususnya dari arah Jakarta dan Bogor meningkat. Maka dari itu, kami sejak dini melakukan berbagai antisipasi terjadinya kemacetan panjang atau penumpukan kendaraan di jalur mudik Sukabumi," kata Kasat Lantas Polres Sukabumi AKP Bagus Yudo Setyawan di Sukabumi, Senin.
Baca juga: Polres Sukabumi Kota dirikan puluhan pos pengaturan
Dari hasil pemetaan tersebut, lokasi rawan kemacetan lalu lintas di jalur mudik Sukabumi atau arteri yakni di wilayah Kecamatan Cicurug, tepatnya di Pasar Cicurug dan Simpang Cidahu.
Kemudian di Kecamatan Parungkuda titik rawan macet berada di Simpang Stasiun dan Pasar Parungkuda dan terakhir di Kecamatan Cibadak tepartnya di sekitar Pasar Terminal Cibadak, Labora, Simpang Ratu.