Arif juga menyebutkan kalau Pemilu 2024 berjalan kondusif, maka pesta demokrasi itu dapat melahirkan pemimpin yang amanah, dan membawa kesejahteraan bagi seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten Cirebon.
“Amanat konstitusi memperbolehkan masyarakat untuk berbeda pilihan, tetapi yang terpenting tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia,” tuturnya.
Sementara itu Bupati Cirebon Imron menyampaikan program yang diinisiasi oleh Polresta Cirebon itu dapat menjadi momen yang tepat untuk menggencarkan narasi-narasi positif yang bisa mengedukasi masyarakat agar tetap menjaga persatuan.
Meskipun berbeda pilihan, Imron mengimbau supaya masyarakat menjadi pemilih cerdas sehingga tidak mudah terprovokasi dalam situasi apapun.
Dengan begitu, Pemilu 2024 yang merupakan hajat nasional itu berjalan aman dan kondusif.
“Kami mengapresiasi kegiatan ini dan diharapkan Kabupaten Cirebon menghadapi hajat nasional ini (Pemilu 2024) tetap kondusif,” ucap Imron.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Polresta Cirebon terapkan "cooling system" jaga kondusivitas pemilu