Cianjur (ANTARA) - Puluhan perusahaan di Cianjur, Jawa Barat, mengikuti Cianjur Job Fair yang akan digelar selama dua hari di Lapangan Prawatasari-Joglo, Cianjur, dan Pemkab Cianjur menargetkan job fair dapat menyerap 2.000 tenaga kerja yang diutamakan asli Cianjur.
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Cianjur Endan Hamdani saat dihubungi Minggu, mengatakan job fair akan digelar selama dua hari, tanggal 6 sampai 7 Juli. Sekitar 30 perusahaan mulai dari skala kecil hingga besar akan membuka lowongan untuk pencari kerja.
"Selama dua tahun terakhir, job fair tidak dapat digelar karena pandemi. Tahun ini, kami menargetkan ribuan pencari kerja mendapatkan posisi yang dibuka puluhan perusahaan yang ada di Cianjur," katanya.
Baca juga: Pemohon kartu pencari kerja di Cianjur 400 orang per hari
Pihaknya sudah memprediksi kebutuhan pegawai dari 30 perusahaan itu totalnya sekitar 2.000 orang, sehingga penyerapan tenaga kerja cukup banyak, terlebih setelah pengumuman kelulusan beberapa pekan yang lalu, banyak lulusan tahun sekolah tahun 2022 yang memohon kartu pencari kerja atau AK-1.
Saat digelar job fair meski di lapangan terbuka, pihaknya tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat guna menghindari penularan virus berbahaya. Pelamar diharapkan tetap menerapkan Adaptasi Kebisaan Baru (AKB) termasuk menjaga jarak."Kami sudah berkoordinasi dengan Satgas COVID-19 Cianjur, Dinas Kesehatan dan PMI Cianjur, untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan termasuk penularan virus berbahaya," katanya.
Baca juga: BPBD Cianjur siagakan seribuan relawan antisipasi bencana alam
Disnaker akan menerapkan sistem antrean yang tidak menyebabkan kerumunan dan jarak antara pencari kerja menjadi perhatian khusus karena diprediksi pencari kerja yang datang ke lokasi akan lebih dari 2.000 orang.
"Kemungkinan jumlah pencari kerja yang masuk ke lokasi setiap hari akan dibatasi sebagai upaya mencegah kerumunan. Kami berharap job fair berjalan lancar, tidak ada penularan sehingga angka pengangguran di Cianjur berkurang," katanya.