Sambil menunggu dicabutnya moratorium pemekaran oleh pemerintah pusat, perlu dilakukan berbagai persiapan, termasuk pembangunan pusat pemerintahan, studi kelayakan, dan persyaratan wajib lainnya, agar pemekaran Cianjur selatan menjadi kabupaten tidak menemukan kendala.
Berbagai kalangan mulai dari akademikus hingga tokoh pemuda harus bisa mengawal pihak eksekutif dan legislatif di kabupaten induk agar benar-benar serius dalam memperjuangkan pemekaran yang sudah lama menjadi impian warga selatan sehingga terwujud.
Jika daerah otonomi baru (DOB) ini terealisasi, tidak lagi dijadikan jualan saat pemilu.
Spektrum - Penantian warga Cianjur selatan memiliki kabupaten sendiri
Senin, 28 Februari 2022 19:46 WIB