Garut (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut menyampaikan pengungsi korban banjir bandang di Kecamatan Sukawening dan Karangtengah sudah kembali ke rumahnya masing-masing.
"Sudah pada pulang, semuanya, sudah baik seperti biasa, selanjutnya pemerintah melakukan tahap rehabilitasi daerah terdampak bencana, " kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Garut Satria Budi di Garut, Kamis.
Baca juga: Cegah banjir di Sukawening, Pemkab Garut lakukan pengerukan sungai
Ia menuturkan bencana banjir bandang telah menerjang pemukiman rumah penduduk di Kecamatan Sukawening dan Karangtengah, akibatnya sebagian warga harus mengungsi karena rumahnya rusak dan terendam banjir.
Tercatat warga yang harus mengungsi, kata Satria, sebanyak 56 kepala keluarga tersebar di dua lokasi pengungsian yang sudah disiapkan pemerintah.
"Yang mengungsi sebelumnya ada 56 KK itu di dua lokasi, dan sekarang sudah tidak lagi di pengungsian," katanya.