Dalam empat bulan ini, tambah Anas, harga telur tidak mengalami kenaikan karena mengikuti harga acuan yang diberikan pemerintah kepada pedagang.
Namun demikian, untuk komoditas cabai justru mengalami kenaikan harga selama bulan Agustus ini.
Harga cabai rawit yang dijual di dua pasar tersebut mencapai Rp50 ribu per kilogram dari sebelumnya Rp40 ribu per kilogram dan cabai tanjung dijual Rp60 ribu per kilogram saat ini, terpantau mengalami kenaikan mencapai Rp20 ribu per kilo pada Agustus ini.
"Musim kemarau barangnya (cabai rawit dan tanjung) enggak ada, jadi harganya naik," kata Topan, seorang pedagang sayur di Pasar Simpang Dago.