Bandung (ANTARA) - Kontingen Jawa Barat yang memastikan diri menjadi juara umum cabang skateboard dalam Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) VII 2023 Jawa Barat, berharap ajang ini bisa meningkatkan kualitas atlet dan perkembangan skateboard di Indonesia khususnya Jabar.
"Untuk Jawa Barat alhamdulilah bisa banyak dapat emas di sini di mana pesertanya juga sejauh saya paling banyak dengan 29 provinsi turut serta, semoga Fornas VII ini bisa meningkatkan kualitas atlet dan perkembangan skateboard agar lebih memasyarakat utamanya di Jabar," kata Pelatih kontingen skateboard Jawa barat Anjar Pratama di Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat.
Harapan itu diungkapkan Anjar, tidak lepas dari arena pertandingan skateboard (skate park) Bedas Extreme Sport Arena di kompleks Si Jalak Harupat yang digunakan dalam Fornas VII ini adalah yang terbesar yang dibangun pemerintah dengan standar internasional.
Mengingat selama ini atlet skateboard termasuk yang berasal dari Jawa Barat, masih mengandalkan skate park swasta dengan menyewa, bahkan taman hingga jalanan umum.
"Alhamdulillah juga ada tempat ini maksudnya di Jawa Barat ini mungkin skate park terbesar, bahkan mungkin di Indonesia juga terlebih nanti akan ada perluasan tahun depan, dengan adanya fasilitas yang bisa digunakan latihan ini pasti ke depannya bisa lebih berkembang lagi, karena sangat butuh fasilitas ini untuk pertandingan selanjutnya di manapun," ucapnya.
Kontingen Jawa Barat sendiri berhasil menjuarai delapan dari 16 nomor pertandingan skateboard dalam Fornas VII Jabar ini, yaitu nomer street beginner women class melalui Queenara Ayra Darmawan yang mengungguli Elrafa Rasendria Iswara (Jatim) dan Laetitia Sarashvati Aleeyah (Jabar).
Kemudian Street U15th Senior Class melalui Sabian Raindra Putra, yang melampaui perolehan poin Jonathan Radi Kun Rorimpandey (Sulut) dan Andhika Ramadhan (Sumbar).
Jawa Barat berharap Fornas VII tingkatkan kualitas atlet dan perkembangan skateboard
Jumat, 7 Juli 2023 19:40 WIB