Kuningan, Jawa Barat (ANTARA) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 dapat mendorong dan menggerakkan ekonomi masyarakat pada masa pandemi COVID-19.
"Kami harapkan masyarakat bisa mendukung dan berpartisipasi pada Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021, untuk mendorong pertumbuhan ekonomi nasional khususnya di bidang kepariwisataan dan ekonomi kreatif," kata Sandiaga di Kuningan, Jawa Barat, Senin.
Ia menjelaskan keberadaan desa wisata dapat menjadi simbol kebangkitan ekonomi nasional di tengah pandemi COVID-19.
Karena, lanjut Sandiaga, desa wisata mampu menggerakkan ekonomi masyarakat secara langsung, untuk itu perlu terus dikembangkan semaksimal mungkin.
"Anugerah Desa Wisata Indonesia Tahun 2021 mengangkat tema 'Indonesia Bangkit' yang diharapkan dapat mendorong semua pelaku wisata dan industri kreatif," ujarnya.
Menparekraf menambahkan ADWI 2021 merupakan sebuah ajang pemberian penghargaan kepada desa-desa wisata di seluruh Indonesia yang memiliki prestasi dengan tujuh kategori penilaian yaitu Kategori Homestay, Toilet, Suvenir, Desa Digital, CHSE, Konten Kreatif, dan Daya Tarik Wisata.
Pendaftaran ADWI telah dibuka dan akan berlangsung hingga 26 Juni 2021 melalui website www.jadesta.com/adwi2021.
"Total hadiah, miliaran rupiah. Ayo jadikan desamu desa wisata simbol kebangkitan ekonomi nasional yang berkelas dunia, berdaya saing dan berkelanjutan untuk Indonesia bangkit," katanya.
Baca juga: Menparekraf Sandiaga gandeng Cinta Laura promosikan Desa Wisata Cibuntu Kuningan
Baca juga: Masyarakat Kuningan Jabar diminta bangun desa wisata