Antarajabar.com - Pemerintah Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, membangun 10 gudang garam rakyat untuk menyelamatkan produksi garam saat harga turun drastis.
Kepala Bidang Usaha Kelautan dan Perikanan Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislakan) Kabupaten Cirebon, Wisono di Cirebon, Selasa, menuturkan pihaknya telah membangun 10 gudang untuk menimbun garam ketika harganya tidak memihak kepada rakyat.
"Gunanya gudang garam yang kami buat ini, untuk menekan kerugian para petambak garam ketika produksi mereka banyak dan harga tidak bersahabat," kata Wisono.
Ia menuturkan adanya gudang garam ini tujuan awal yaitu untuk didayagunakan oleh masyarakat petambak garam dan menyalamatkan produksi.
Untuk ukuran gudang mini yang dibuat yaitu 10x9 meter persegi dan itu bisa menampung sekitar 150 ton garam.
"Gudang mini 10x9 yang bisa menampung sekitar 150 ton garam rakyat," ujarnya.
Ia menambahkan untuk biaya satu gudang garam mini sekitar Rp60 juta dan masyarakat tinggal menyediakan lahan untuk pendirian gudang tersebut.
"Yang sekarang ini ada di Desa Pegagan, Bungko Bandengan, Waruduwur, Pangenan, Ambulu dan Losari," tambahnya.
Pemkab Cirebon Bangun 10 Gudang Garam Rakyat
Rabu, 26 Oktober 2016 12:42 WIB