Presiden Jokowi: Bendungan Leuwikeris menelan biaya paling besar
Kamis, 29 Agustus 2024 14:58 WIB
"Sudah dihitung, ini dapat mengairi daerah irigasi seluas 11.200 hektare, sangat besar sekali manfaatnya bagi para petani," katanya.
Peresmian Bendungan Leuwikeris yang berada di perbatasan Kabupaten Tasikmalaya dengan Ciamis itu ditandatangani langsung oleh Joko Widodo dengan ditandai pemasangan replika kujang sebagai senjata khas Jawa Barat.
Presiden tiba di area bendungan sekitar pukul 11.15 WIB datang bersama Ibu Negara Iriana dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono beserta pejabat pemerintah daerah provinsi dan daerah tingkat Kabupaten Ciamis dan Tasikmalaya.
Baca juga: Pengisian air awal Bendungan Leuwikeris percepat ketahanan air Jawa Barat
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Presiden Jokowi sebut Bendungan Leuwikeris menelan biaya paling besar