Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo mengenakan busana adat khas Betawi saat menghadiri Sidang Tahunan MPR dan Sidang bersama DPR dan DPD Tahun 2024 Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo sekitar pukul 08.55 WIB.
Presiden Jokowi memakai busana adat Demang khas Betawi berwarna hitam dan celana panjang berwarna senada. Pakaian tersebut dipadu dengan kain berwarna keunguan dengan hiasan rantai di dada, serta peci berwarna hitam.
Sementara itu, Ibu Negara Iriana Jokowi mengenakan kebaya berwarna krem keemasan dengan kain songket berwarna senada.
Iriana memilih kebaya panjang tersebut dilengkapi dengan selendang berwarna krem keemasan yang dipasang di pundak kanannya. Ibu Negara tampak anggun dengan riasan sederhana dan rambut yang digelung.
Berbeda dengan tahun lalu, Presiden Jokowi memakai pakaian adat Maluku dengan kain tenun Tanimbar berwarna cokelat gelap, serta hiasan kepala berwarna hitam dan kalung berornamen putih.
Semenrara itu, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mendatangi Gedung DPR, Jakarta, untuk menghadiri Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR-DPD 2024 pada Jumat.
Berdasarkan pantauan ANTARA, Sri Mulyani, yang mengenakan kebaya bernuansa merah putih, datang di Gedung DPR pukul 08.50 WIB.
Saat hadir, ia sempat menghampiri awak media untuk melambaikan tangan dan bergaya bak fashion show.
Selain itu, tampak juga kehadiran jajaran menteri bidang ekonomi lainnya seperti Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto yang hadir pukul 08.40 WIB serta Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan pada pukul 08.41 WIB.
Presiden Joko Widodo kenakan busana adat khas Betawi pada Sidang Tahunan MPR 2024
Jumat, 16 Agustus 2024 10:03 WIB