Cianjur (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, memasang kamera pengawas atau CCTV khusus di bantaran sungai yang membentang di wilayah perkotaan Cianjur yang menjadi langganan banjir untuk memudahkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dalam melakukan pengawasan.
Bupati Cianjur Herman Suherman di Cianjur, Kamis, mengatakan pemasangan CCTV di bantaran Sungai Cianjur itu juga untuk memantau kegiatan masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan ke sungai sehingga menjadi penyebab terjadinya banjir.
Baca juga: Dinas PUTR berupaya antisipasi banjir perkotaan Cianjur
"CCTV ini berfungsi untuk memudahkan tugas BPBD dan dinas terkait di Pemkab Cianjur dalam melakukan pengawasan dan pemantauan, termasuk mengawasi warga yang tinggal di sepanjang bantaran sungai agar tidak membuang sampah ke aliran sungai," katanya.
Selama ini selain pendangkalan, faktor penyebab terjadinya banjir adalah akibat tumpukan sampah yang menyumbat aliran sungai dan selokan di perkampungan warga, sehingga saat hujan turun deras sejumlah wilayah perkotaan kerap tergenang banjir.
Sehingga dengan adanya CCTV di sepanjang bantaran sungai terutama di wilayah perkotaan yang rawan banjir akan disesuaikan jumlahnya guna mempermudah pengawasan yang dilakukan BPBD dan dinas terkait dalam melakukan antisipasi dan penanganan cepat.