Purwakarta (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Purwakarta, Jabar, menyiapkan ribuan hektare areal sawah yang akan dikembangkan untuk memproduksi beras nutri zinc, sebagai upaya menekan kasus stunting melalui sektor pertanian.
"Varietas padi yang ditanam di areal persawahan untuk menghasilkan beras nutri zinc ialah varietas unggul jenis Inpari IR Nutri Zinc," kata Kepala Dinas Pangan dan Pertanian, Purwakarta, Sri Midan Jaya, di Purwakarta, Rabu.
Ia menyampaikan kalau varietas padi jenis Inpari IR Nutri Zinc memiliki kandungan unsur zinc yang lebih tinggi dibandingkan varietas padi lain.
"Beras yang dihasilkan padi varietas unggul itu juga sangat baik bagi penderita stunting," katanya.
Sri Midan mengatakan, areal persawahan yang disiapkan untuk lahan padi nutri zinc sudah melalui observasi intensif. Persiapannya sudah dilakukan sejak tahun 2020.
Menurut dia, areal sawah yang disiapkan untuk memproduksi beras nutri zinc luasnya mencapai 2.425 hektare.
Areal persawahan yang disiapkan itu tersebar di 12 kecamatan. Di antaranya di Kecamatan Wanayasa, Babakancikao, Jatiluhur, Sukatani, Pondoksalam, Darangdan, dan areal sawah di Kecamatan Pasawahan.
Selain itu juga disiapkan areal sawah di Kecamatan Bojong, Sukasari, Plered, Bungursari, dan Kecamatan Purwakarta.
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika menyampaikan, disiapkannya ribuan hektare areal sawah untuk memproduksi beras nutri zinc menjadi salah satu langkah dalam menindaklanjuti perintah Presiden RI Joko Widodo yang meminta semua daerah ikut aktif mengentaskan stunting.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Purwakarta siapkan areal sawah untuk produksi beras nutri zinc