"Kami berharap kolaborasi ini dapat memperbaiki ekosistem molis dan meningkatkan minat masyarakat untuk beralih menggunakan motor listrik," ujar Direktur Utama WIMA Bernardi Djumiril dalam rilis pers yang diterima di Jakarta, Rabu.
Gesits berkolaborasi dengan PT IBC dalam memperluas ekosistem motor listrik yang terstandarisasi guna mendukung ketahanan energi nasional, dan mempercepat terwujudnya ekosistem kendaraan listrik yang terintegrasi. Kolaborasi tersebut ditandai dengan peluncuran Battery Asset Management Services (BAMS) IBC yang berlangsung di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Jakarta, Senin (12/6).
BAMS merupakan sebuah platform ekosistem molis yang mencakup penyediaan baterai, swapping (stasiun penggantian) dan charging (pengisian), serta aplikasi yang dapat digunakan oleh bersama-sama oleh berbagai merek motor listrik, termasuk motor listrik konversi.
BAMS merupakan sebuah platform ekosistem molis yang mencakup penyediaan baterai, swapping (stasiun penggantian) dan charging (pengisian), serta aplikasi yang dapat digunakan oleh bersama-sama oleh berbagai merek motor listrik, termasuk motor listrik konversi.
Bernardi menyatakan bahwa Gesits akan terus terbuka untuk berkolaborasi dalam mempercepat program kendaraan berbasis listrik, tidak hanya pada sektor produksi, tetapi juga dalam membangun ekosistem motor listrik di Indonesia
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: WIMA ekspor perdana Gesits Raya G ke pasar global
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: WIMA ekspor perdana Gesits Raya G ke pasar global