Cirebon (ANTARA) - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggelar pasar rakyat dan bazaar usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) BUMN di Kota Cirebon, Jawa Barat, dengan menyediakan 4.000 paket sembako untuk keluarga prasejahtera dengan harga terjangkau.
"Ada sebanyak 4.000 paket sembako murah untuk keluarga prasejahtera," kata Staf Khusus III Kementerian BUMN Arya Mahendra Sinulingga di Cirebon, Jumat.
Baca juga: Erick Thohir siapkan 40 ribu paket sembako di tujuh titik Jabodetabek
Arya mengatakan sembako murah yang berjumlah 4.000 paket tersebut diperuntukkan bagi keluarga prasejahtera, di mana mereka hanya menebus Rp65 ribu per paket.
Satu paket sembako murah tersebut terdiri dari beras seberat 5 kilogram, gula pasir 1 kilogram, dan minyak goreng 1 liter.
"Paket sembako murah itu kamisediakan untuk membantu masyarakat, agar bisa menikmati sembako dengan harga terjangkau," tuturnya.