MUJ dorong produk unggulan asal Jawa Barat mendunia
Selasa, 21 Desember 2021 21:14 WIB
Kerja sama tersebut nyata membawa hasil. Permintaan ekspor berasal dari Epicstar Group selaku buyer dari Dubai dengan rincian buah manggis 600 kilogram, rambutan 300 kilogram, salak 200 kilogram, dan jengkol 50 kilogram.
Selain produk buah-buahan dilakukan juga ekspor produk fesyen muslim seperti sarung, baju muslim, peci, hingga mukena yang keseluruhannya dihasilkan dari tangan kreatif Jawa Barat.
"Setelah Pak Gubernur Jabar Ridwan Kamil secara simbol mengekspor, ke depannya bisa saja permintaan akan terus meningkat sehingga bisa mengangkat langsung pelaku usaha di Jawa Barat yang memiliki produk-produk unggulan," kata Begin.
Sementara itu, Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Barat (Jabar) Atalia Praratya Ridwan Kamil mengatakan salah satu cara untuk membangun Jawa Barat paling nyata adalah dengan membuka ruang kolaborasi.
Baca juga: PT MUJ bantu Jawa Barat percepat capaian kekebalan kelompok
Dalam Expo di Dubai, ruang kolaborasi yang dibuka nyata telah menghasilkan terobosan baru untuk mengangkat produk unggulan Jawa Barat kepada dunia.