Cianjur (ANTARA) - Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Cianjur, Jawa Barat menargetkan perbaikan jalan mantap di wilayah Cianjur sekitar lima persen atau sepanjang 67 kilometer dari anggaran tahun 2026, sehingga panjang jalan mantap di kabupaten terus bertambah.
Kepala Dinas PUTR Cianjur Eri Rihandiar di Cianjur, Jumat, mengatakan panjang jalan kabupaten di Cianjur mencapai 1.335 kilometer, dimana 1.028 kilometer atau 77 persen sudah dalam status mantap.
"Pemkab Cianjur menargetkan penambahan perbaikan jalan sekitar lima persen di tahun 2026 tersebar di sejumlah kecamatan mulai dari utara sampai selatan termasuk di perkotaan," katanya.
Perbaikan jalan mantap ditargetkan terus bertambah setiap tahunnya, sehingga diharapkan mencapai 100 persen jalan kabupaten di Cianjur dalam status mantap.
Sejak beberapa tahun terakhir, ungkap dia, perbaikan jalan kabupaten terus ditingkatkan, termasuk sebagian besar infrastruktur penunjang utama menuju destinasi wisata mulai dari utara sampai selatan Cianjur, sehingga dapat meningkatkan angka kunjungan wisatawan.
"Seluruh jalan kabupaten yang rusak menjadi prioritas peningkatan menjadi mantap, sehingga dapat mendongkrak berbagai sektor pembangunan termasuk mobilitas perekonomian," katanya.
