Ia menambahkan, selama ini dalam aturan administrasi kegiatan kampanye, seluruh paslon telah mematuhinya, dan selalu merespon dengan cepat apabila ada peraturan yang harus dipatuhinya.
"Alhamdulillah sampai saat ini LO dari kedua paslon sangat responsif, sehingga komunikasi terkait normatif administratif pun terus berjalan," katanya.
Sementara itu, Pilkada Garut 2024 diikuti dua paslon yakni nomor urut satu Helmi Budiman-Yudi Nugraha yang diusung empat partai politik, dan pasangan nomor urut dua yakni Abdusy Syakur Amin-Luthfianisa Putri Karlina yang diusung 11 partai politik.
Baca juga: KPU agendakan dua kali debat publik Pilkada Garut