Alex menyampaikan lahan abadi yang kini masih terjaga sedang dioptimalkan, untuk meningkatkan kapasitas produksi pertanian yang tidak hanya berfokus pada padi.
Sampai saat ini, tambah dia, Pemkab Cirebon sedang menggencarkan program ekstensifikasi dan diversifikasi di lahan abadi tersebut sehingga menghasilkan produk pertanian yang lebih beragam.
“Langkah ini juga untuk meningkatkan nilai jual dari lahan tersebut. Dengan begitu, para petani tetap tertarik untuk bercocok tanam,” ucap dia.