Pemberangkatan gelombang pertama, kata dia, berlangsung pada 11 Mei 2024 sampai 23 Mei 2024. Sedangkan pemberangkatan gelombang kedua, akan dilaksanakan pada 24 Mei 2024 hingga 10 Juni 2024.
Ahmad menyampaikan kepada seluruh jamaah calon haji untuk tidak ragu dan segan dalam meminta bantuan kepada para petugas, baik sebelum keberangkatan, saat berada di pesawat, maupun setelah tiba di Arab Saudi jika memiliki kesulitan dalam melaksanakan ibadah haji.
Ia mengimbau kepada seluruh jamaah calon haji untuk mengunduh aplikasi Pusaka Superapp yang diterbitkan oleh Kemenag RI, untuk dapat mengakses buku panduan ibadah haji, buku panduan ibadah haji lansia, serta video praktik manasik haji guna memudahkan proses ibadah haji.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pemerintah Arab Saudi imbau publik tidak tertipu iklan haji di medsos
Pemerintah Arab Saudi ingatkan publik tidak tertipu iklan haji di media sosial
Senin, 13 Mei 2024 14:30 WIB