Bandung (ANTARA) - Perum Bulog Jawa Barat mengungkapkan bahwa stok beras di Jabar aman untuk memenuhi kebutuhan selama Ramadhan dan Idul Fitri 2024.
"Stok beras yang dikuasai oleh Bulog Jabar sebesar 93 ribu ton dan dalam perjalanan sebanyak 40 ribu ton. Jadi total stok beras di Bulog Jabar akan mencapai 133 ribu ton," kata Pimpinan Wilayah Bulog Jawa Barat M Attar Rizal di Bandung, Jumat.
Baca juga: Jawa Barat harap sinergi dengan Bapanas perkuat keamanan pangan
Attar mengatakan bahwa stok tersebut akan digunakan untuk kegiatan penyaluran beras SPHP, baik pasar tradisional maupun ritel modern, kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM), penyaluran bantuan pangan, dan stabilisasi beras premium.
"Untuk bantuan pangan ini setelah pemilu penyalurannya kembali kami teruskan," ujar Attar.
Pada 2024, Perum Bulog Kanwil Jabar akan menyalurkan bantuan pangan sebanyak 44 ribu ton per bulan, dan akan dibagikan kepada 4,4 juta keluarga penerima manfaat di Jabar.
Bulog: Stok beras Jabar aman hingga Idul Fitri 1445 H
Jumat, 16 Februari 2024 16:07 WIB