Attar memastikan stok beras yang ada di gudang mereka mencukupi untuk pembagian bantuan sosial beras sekaligus penyaluran beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP).
Dia menjelaskan, hingga saat ini Bulog Jabar memiliki 74.000 ton stok beras. Kemudian, Bulog Jabar akan kedatangan kembali sebanyak 88.000 ton beras untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
“Kemudian selama Januari sampai dengan Maret belum ada panen, kita akan menambah dari pengadaan luar negeri yang saya rasa cukup. Karena kapal yang akan datang mengirim 88.000 ton,” kata dia.
Baca juga: 43.000 ton beras disiapkan Bulog Jabar untuk bantuan pangan Desember