"Tingkat pemakaian menjelang masuknya bulan Puasa selalu tinggi seperti tahun sebelumnya, kemungkinan harga akan kembali merangkak naik satu pekan menjelang dan satu pekan setelah puasa akan kembali turun, meski tidak sampai ke harga normal," katanya.
Baca juga: Tekan kenaikan harga, Bulog Cianjur lepas beras cadangan pemerintah
Sejumlah pedagang di Pasar Induk Pasirhayam Cianjur mengatakan meski harga kebutuhan pangan merangkak naik, namun penjualan yang sempat menurun kembali meningkat.
Sedangkan, stok kebutuhan pangan dipastikan mencukupi menjelang Puasa dan hingga Lebaran nanti.
"Untuk stok sudah mulai meningkat terutama cabai, telur, dan minyak goreng yang sempat dibatasi agen atau distributor. Pekan ini, penjualan juga merangkak naik sebelumnya sempat turun karena kenaikan harga," kata pedagang sembako Andri Sumantri.