Cirebon (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cirebon, Jawa Barat, menyediakan Mal Pelayanan Publik yang akan ditempati 36 instansi dalam satu gedung, untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat.
"Mal Pelayanan Publik ini akan siap melayani masyarakat di awal tahun 2023," kata Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Cirebon Dede Sudiono di Cirebon, Senin.
Baca juga: Pemkab persilakan 12 desa masuk Kota Cirebon
Dia mengatakan Mal Pelayanan Publik disiapkan di DPMPTSP Kabupaten Cirebon, dengan menyediakan dua lantai untuk pelayanan beberapa instansi yang akan bergabung.
Dia mengatakan tempat pelayanan itu ditargetkan beroperasi pada awal tahun 2023 sehingga proses pembangunan dapat dikebut.
Saat ini, pihaknya merampungkan pembangunan interior dan desain ruangan yang akan digunakan untuk membuka berbagai pelayanan publik di Kabupaten Cirebon.
"Mal Pelayanan Publik ini berada di satu gedung, sehingga diharapkan dapat mempermudah pelayanan kepada masyarakat," tuturnya.
Pemkab Cirebon bangun Mal Pelayanan Publik
Senin, 19 Desember 2022 17:14 WIB