Guna mencegah peningkatan kasus COVID-19, Asep mengatakan, Pemerintah Kota Bandung berupaya mempercepat penuntasan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 dan meningkatkan cakupan vaksinasi dosis ketiga atau vaksinasi penguat.
Menurut data Kementerian Kesehatan pada 6 Agustus 2022, sasaran vaksinasi di Kota Bandung seluruhnya 1.952.358 orang dan vaksinasi dosis pertama, kedua, dan ketiga berturut-turut sudah mencakup 103,9 persen, 95,48 persen, dan 39,32 persen dari target.
Baca juga: Empat titik Alun-alun Bandung akan ditata untuk menopang ekonomi
Asep mengatakan, cakupan vaksinasi penguat di Kota Bandung ditargetkan bisa mencapai angka 50 persen pada akhir Agustus 2022 dan untuk mencapai target tersebut setiap kelurahan harus melakukan vaksinasi pada setidaknya 54 sasaran setiap hari.
"Saya optimis target 50 persen sampai akhir Agustus nanti bisa kita capai," kata dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sekolah-sekolah di Bandung diimbau tiadakan kegiatan ekstrakurikuler
Sekolah di Bandung diimbau tiadakan kegiatan ekstrakurikuler kurangi risiko COVID-19
Sabtu, 6 Agustus 2022 17:53 WIB