ANTARAJAWABARAT.com,28/8 - Bupati Garut Aceng HM Fikri mengatakan, Pemprov Jawa Barat berencana membangun jalan utama Garut-Bandung di kawasan Tutugan Leles, Kabupaten Garut, menjadi dua jalur sebagai upaya meningkatkan kunjungan wisatawan dan mengatasi kemacetan.
"Rencana pembangunan dua jalur, seperti Cadas Pangeran yang ada di Sumedang, sehingga tidak terjadi lagi kemacetan," kata Bupati kepada wartawan, Selasa.
Menurut dia, diharapakan dibangunnya dua jalur di Tutugan Leles tersebut akan berdampak meningkatnya kunjungan wisatawan ke Garut.
Meskipun jalur tersebut menimbulkan kemacetan, kata Aceng, kunjungan ke objek wisata di Garut, seperti Cipanas Garut tetap banyak, terutama saat libur lebaran, tahun baru atau akhir pekan.
"Kalau Tutugan Leles selesai dibangun tidak menutup kemungkinan jumlah kunjungan wisatawan lebih banyak lagi dan dampaknya meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Garut," katanya.
Ia mengatakan, pembangunan dua jalur tersebut dalam tahap pembebebasan lahan milik warga, dan belum dapat ditargetkan penyelesaiannya.
Proyek pembangunan itu, kata Aceng, sepenuhnya oleh pemerintah provinsi, sementara Pemerintah Kabupaten Garut hanya membantu dalam pembebasan lahannya.
"Berapa panjang dan lebar yang akan dibangun, saya belum tahu, yang jelas sekarang dalam tahapan pembebasan lahan," katanya.
Sementara itu, Tutugan Leles seringkali terjadi kemacetan ketika volume kendaraan meningkat, apalagi badan jalan tersebut hanya cukup dilalui dua kendaraan bus serta banyak tikungan.
Bahkan kendaraan dari arah Bandung menuju Garut yang harus menanjak, selalu menyebabkan antrean kendaraan yang cukup panjang, apalagi jika ada kendaraan mogok di jalur itu.***2***
Feri P
BUPATI: JALAN TUTUGAN LELES DIBANGUN DUA JALUR
Selasa, 28 Agustus 2012 13:41 WIB