Garut (ANTARA) - Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berdoa bersama mengharapkan keselamatan dan kesehatan bagi anak Gubernur Jabar Ridwan Kamil yang hilang di Sungai Aaree, Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022.
"Imbauan untuk masyarakat Jawa Barat kita berdoa mudah-mudahan anak pemimpin kita dalam keadaan selamat dan sehat," kata Uu Ruzhanul Ulum, saat kunjungan kerja ke SMKN 1 Kabupaten Garut, Jumat.
Ia menuturkan sudah mengetahui adanya kejadian yang menimpa putra Kang Emil, Emmeril Kahn Mumtadz atau biasa dipanggil Eril itu.
Uu berharap melalui doa tersebut putra pertama Gubernur Jabar itu bisa segera ditemukan dalam keadaan sehat dan selamat.
"Saya sebagai teman baik, sahabat karib berdoa mudah-mudahan anaknya segera ketemu dalam keadaan selamat dan sehat," katanya.
Ia menjelaskan doa merupakan salah satu cara agar yang diharapkan dapat dikabulkan oleh Allah SWT. Apabila ada hal yang tidak diinginkan diharapkan menjadi sesuatu kebaikan.
Uu menegaskan bahwa musibah itu belum tentu juga dikatakan sebagai peristiwa yang dapat menimbulkan kematian. Untuk itu diharapkan doa dan berbagai upaya yang dilakukan bisa memberikan keselamatan dan kesehatan.
"Berdoa itu salah satu ikhtiar batin, supaya berhasil apa yg diharapkan," katanya.
Putra gubernur itu dikabarkan hanyut terbawa arus di Sungai Aaree, Bern, Swiss. Dia pergi ke negara itu dalam rangka melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.
Wagub Jabar ajak doa bersama untuk keselamatan anak Ridwan Kamil yang hilang
Jumat, 27 Mei 2022 14:13 WIB