Jakarta (ANTARA) - Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Brian Yuliarto menyatakan pihaknya terbuka atas usulan yang mengungkapkan perlunya evaluasi pendidikan kedokteran, termasuk dalam Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS).
"Tentu jika ada hal-hal yang tidak baik kita akan lihat seperti apa supaya bisa kita perbaiki," kata dia di Jakarta, Selasa.
Dia mengatakan hal itu merespons kasus kekerasan seksual yang dilakukan salah seorang dokter yang menjadi peserta Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Anestesiologi dan Terapi Intensif di Universitas Padjadjaran (Unpad) dan berpraktik di RSUP Hasan Sadikin Bandung.
Pihaknya juga mengintensifkan komunikasi dengan Kementerian Kesehatan sebagai mitra dalam program ini.
"Saya sudah berkomunikasi juga dengan Pak Rektor Unpad, dengan Pak Menkes," ucap Brian Yuliarto.
Sebelumnya, Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan harus ada perbaikan sistem yang diterapkan dalam PPDS.