"Puasa yang hanya menahan lapar dan dahaga tidak ada artinya kalau tidak mampu mengendalikan lisan dan berbuat yang tidak baik. Ghibah, menyebar hoax dan perbuatan lain yang dilarang agama," tambah Achmad.
Istiqlal yang dibanggakan
Setelah selesai shalat Id, sebagian besar jemaah tidak langsung pulang ke tempat masing-masing namun menyempatkan diri untuk berfoto di dalam maupun di luar masjid. Apalagi masjid Istiqlal baru selesai direnovasi.
Presiden Joko Widodo sendiri yang meresmikan renovasi Masjid Istiqlal pada 7 Januari 2021. Renovasi tersebut adalah renovasi pertama sejak dibangun 42 tahun silam.
Renovasi Masjid Istiqlal dimulai pada Mei 2019 dan berlangsung selama 14 bulan yang meliputi pekerjaan penataan kawasan, struktur, arsitektur, "mechanical electrical plumbing" (MEP), termasuk tata udara dan tata cahaya, pekerjaan interior,serta "signage" dengan anggaran Rp511 miliar.
Di bagian luar masjid, renovasi tampak terlihat dengan "menghijaukan" pekarangan masjid dengan menghadirkan pepohonan dan rumput hijau. Selain pepohonan, pengurus juga menyediakan tempat duduk di sejumlah titik sehingga lebih "ramah" terhadap pengunjung.
Selain itu dibangun tempat penitipan sepatu dan barang di dekat pintu masuk Al-Fattah.
Di sisi timur dibangun lantai bawah tanah dua lantai untuk parkir kendaraan pengunjung sementara di atasnya ada lapak bagi para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) berjualan.
Spektrum - Anak terpisah hingga hasil renovasi Masjid Istiqlal yang membanggakan
Oleh Desca Lidya Natalia Senin, 2 Mei 2022 12:35 WIB