“Ini merupakan tahun ke 3 saya menjadi Mitra Binaan Pertamina, usaha saya sangat terbantu dengan bergabung menjadi Mitra Binaan Pertamina. Saya mendapat tambahan modal usaha, pemasaran produk secara geratis, pelatihan usaha dan mengikuti bazar online Pertamina” ujar Enyas.
Pertamina terus mendukung mitra binaan untuk berinovasi agar usahanya dapat melakukan ekspansi bahkan di masa Pandemi, Eko menegaskan “Melalui program kemitraan, Pertamina hadir sebagai energi bagi UMK, dan bersama-sama kita menggerakkan roda ekonomi masyarakat”.
Program ini juga bertujuan untuk terus mengimplementasikan poin 8 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs), yaitu pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi. Selain SDGs, Pertamina juga berupaya menjalankan Environmental, Social & Governance (ESG) dibidang sosial. Dengan cara ini, Pertamina yakin dapat senantiasa menghasilkan manfaat ekonomi di masyarakat sesuai dengan tanggung jawab lingkungan dan sosial.
Adapun syarat untuk dapat bergabung menjadi mitra binaan Pertamina dapat dilihat pada https://www.pertamina.com/id/program-kemitraan
Awal Pandemi turun omzet, kini mitra binaan Pertamina ekspansi hingga mancanegara
Sabtu, 29 Januari 2022 9:15 WIB