Kabupaten Bandung (ANTARA) - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandung, Jawa Barat menyiagakan 400 personel gabungan guna mengamankan rapat pleno rekapitulasi penghitungan perolehan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang berlangsung di Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung.
Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo menyampaikan bahwa pengamanan ini bertujuan memastikan proses rekapitulasi berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
"Polresta Bandung mengerahkan 400 personel gabungan untuk menjaga situasi tetap kondusif selama rekapitulasi," kata Kusworo di Kabupaten Bandung, Rabu.
Kusworo mengatakan Polresta Bandung terus berkoordinasi bersama instansi terkait, termasuk Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dalam mengawal tahapan pilkada hingga selesai.
Dia mengungkapkan dalam rapat pleno ini akan dihadiri para saksi dari masing-masing pasangan calon gubernur dan wakil gubernur serta saksi dari pasangan calon bupati dan wakil bupati Bandung.
"Kami memastikan semua pihak yang terlibat, termasuk petugas penyelenggara, saksi, dan masyarakat, merasa aman," kata dia.
Lebih lanjut, Kusworo mengatakan pengamanan akan dilakukan dengan menerapkan pengawasan ketat di area hotel, termasuk pemeriksaan terhadap tamu undangan dan pengamanan logistik pemilu yang menjadi bagian dari rekapitulasi.