Baca juga: IHSG BEI masih terus menguat didorong indeks manufaktur yang ekspansif
Untuk malam nanti, investor menantikan rilis notulen rapat kebijakan bank sentral AS untuk mendapatkan gambaran yang lebih rinci mengenai kondisi seperti apa yang ingin dilihat oleh The Fed sebelum menaikkan suku bunga acuan.
Dibuka menguat, IHSG melemah dan terus bergerak di zona merah hingga penutupan sesi pertama perdagangan saham. Pada sesi kedua, IHSG masih tak mampu beranjak dari teritori negatif sampai penutupan bursa saham.
Berdasarkan Indeks Sektoral IDX-IC, sepuluh sektor terkoreksi dimana sektor teknologi turun paling dalam yaitu minus 1,91 persen, diikuti sektor properti & real estat dan sektor transportasi & logistik masing-masing minus 1,77 persen dan minus 1,49 persen. Sedangkan satu sektor meningkat yaitu sektor keuangan sebesar 0,19 persen.