Jakarta (ANTARA) - Tottenham Hotspur dikabarkan membajak kepindahan bek Lens Kevin Danso dari Wolverhampton.
Sebelumnya pada Sabtu waktu setempat, Kevin Danso telah menjalani tes medis di Wolverhampton, namun pada Minggu bek berusia 26 tahun tersebut memilih untuk hijrah ke Tottenham.
"Kami dengan senang hati mengumumkan penandatanganan Kevin Danso dengan status pinjaman dari tim Ligue 1 RC Lens, tergantung pada izin internasional dan izin kerja," tulis laman Tottenham, Minggu.
Bek internasional Austria ini akan bergabung dengan Son Heung-Min dan kawan-kawan dengan status pinjaman hingga akhir musim, dengan kewajiban menjadikan kesepakatan permanen di musim panas mendatang.
Bersama dengan RC Lens, Kevin danso total telah mengemas 128 penampilan di semua kompetisi dengan mencetak empat gol.
Manajemen Tottenham memang bergerak cepat sebelum jendela transfer musim dingin ditutup untuk memburu pemain bertahan.
Pasalnya di dalam skuad Ange Postecoglou sangat minim pemain bertahan menyusul cederanya Radu Dragusin di laga Europa League pada Jumat lalu.
Terlebih Cristian Romero dan Micky van de Ven juga masih belum kembali ke tim dan tengah menjalani proses pemulihan cedera.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Tottenham bajak kepindahan Kevin Danso dari Wolverhampton