Jakarta (ANTARA) - Manchester City melanjutkan tren positif setelah menghajar West Ham dengan skor 4-1 pada pekan ke-20 Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, Sabtu.
Pada pertandingan ini, Manchester City meraih kemenangan berkat gol-gol dari Vladimir Coufal (GBD), Erling Haaland (2) dan Phil Foden, sedangkan West Ham sempat memperkecil ketertinggalan lewat Niclas Fullkrug, demikian catatan Premier League.
Ini merupakan kemenangan kedua beruntun Manchester City, setelah sebelumnya sempat mengalami masa sulit dengan melewati empat laga berturut-turut tanpa kemenangan pada ajang Liga Inggris.
Kemenangan ini membuat Manchester City masih menempati peringkat keenam klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 34 poin dari 20 pertandingan, berjarak satu poin dari empat besar.
Permainan menyerang City sudah nampak sejak menit pertama dan mampu membuahkan hasil ketika laga berjalan 10 menit lewat gol bunuh diri Vladimir Coufal setelah salah mengantisipasi umpan Savinho sehingga skor berubah menjadi 1-0.
Savinho kembali berkontribusi untuk gol City, kali ini umpan silangnya dapat disambut oleh sundulan Erling Haaland yang membobol gawang West Ham sehingga skor berubah menjadi 2-0 pada menit ke-42.
Kerja sama antara Savinho dan Erling Haaland kembali menciptakan gol untuk City, setelah umpan terobosan pemain asal Brasil tersebut dapat dikonversikan menjadi gol oleh Haaland pada menit 55 dan membuat skor menjadi 3-0.
ManCity tetap tren positif usai hajar West Ham 4-1
Minggu, 5 Januari 2025 6:35 WIB