"Imbauan kepada masyarakat agar tetap menjalankan protokol kesehatan, jaga jarak, tidak bepergian apabila tidak penting," katanya.
Sementara itu, Dinas Kesehatan Garut saat ini membuka tempat pelayanan vaksinasi COVID-19 di pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) dengan kuota terbatas sebanyak 500 dosis.
Masyarakat yang ingin mendapatkan vaksin COVID-19 bisa datang ke Puskesmas Pembangunan di Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Puskesmas Pasundan, Kecamatan Garut Kota, Puskesmas Limbangan di Kecamatan Balubur Limbangan, Puskesmas Pameungpeuk di wilayah selatan Garut, dan Puskesmas Tarogong di Kecamatan Tarogong Kaler.
Baca juga: RSUD Garut menyediakan ruang isolasi antisipasi lonjakan pasien COVID-19
Cegah COVID-19, Polres Garut bagikan masker kepada pengguna jalan
Sabtu, 23 Desember 2023 20:57 WIB