Hal senada disampaikan Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati yang menyebutkan daerahnya sangat terbuka bagi investor dalam negeri maupun asing yang hendak berinvestasi.
Pada prinsipnya Pemkot Cirebon menyambut baik adanya aktivitas penerbangan domestik dan mancanegara di Bandara Kertajati, karena hal itu juga akan membuka peluang bagi Kota Cirebon dalam mengembangkan investasi terutama pada sektor pariwisata.
"Kalau Kota Cirebon sangat terbuka saja (investasi asing), semua wilayah ini sangat terbuka untuk investor yang mau masuk. Di bidang apapun," tuturnya.
Ke depan Pemkot Cirebon bakal menggencarkan sosialisasi terkait penerbangan di Bandara Kertajati kepada masyarakat dan pelaku usaha, perhotelan serta lainnya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pemda di Cirebon buka peluang investasi menyusul pengoperasian BIJB