Kota Bandung (ANTARA) - Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono menyampaikan persoalan banjir akan menjadi fokus serius yang akan diselesaikan dengan bantuan kerja sama lintas wilayah.
Bambang mengaku persoalan banjir di Kota Bandung sebenarnya sudah terpetakan dalam cara penyelesainnya, namun, dia mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung tidak bisa bekerja sendiri dalam menghadapi persoalan tersebut, butuh dukungan dari lintas wilayah untuk membantu bagaimana persoalan ini bisa teratasi.
Baca juga: Pemkot Bandung ajak warga tuntaskan masalah sampah
“Bicara soal banjir, tentunya saya merasa yakin ada sebuah solusi paling tidak ada simpul-simpul terjadi nya banjir sudah terindentifikasi, tinggal bagaimana berkolaborasi dengan lintas wilayah,” kata Bambang di Bandung, Jawa Barat, Senin.
Dia mengatakan, berbagai upaya telah dilakukan oleh Pemkot Bandung dalam menanggulangi persoalan banjir dengan mitigasi drainase makro dan kawasan resapan sebagai pengendali air limpasan.
Adapun hingga tahun 2022, Pemkot Bandung telah membangun sembilan kolam retensi, membuat lebih dari 5.000 sumur resapan, dan lebih dari 3.000 drumpori.