Sehingga infak dan sedekah tidak mengalir ke rekening kas masjid, melainkan mengalir ke rekening pelaku kejahatan tersebut.
Dia mengatakan inilah saatnya semua DKM mengecek kencleng atau semua bagian masjidnya, jangan sampai tertempel QRIS yang bukan milik rekening kas masjid.
Baca juga: Harga beras Rp9.400 per liter dan bisa bayar pakai QRIS di Sumedang, kata Zulhas
Pengecekan, kata Gubernur, harus dilakukan setiap hari untuk meningkatkan kewaspadaan.
"Sehingga tolong agar semua DKM yang ada kencleng digital, tolong selalu dicek tiap hari dan keamanan ditingkatkan jangan sampai pas jemaah niatnya ke masjid itu malah pindah ke rekening yang tidak berhak," kata dia.