"Itu dasar pemikirannya, agar semua bisa dilindungi tidak hanya yang mudik saja," ujarnya.
Bima Arya ingin memastikan sektor pendidikan dan sekolah melakukan percepatan untuk vaksinasi penguat.
Dari data Dinas Kesehatan Kota Bogor, pada Minggu (17/4) hingga pukul 20.30 capaian vaksinasi penguat sebanyak 27,27 persen atau 223,495 orang. Sementara, target capaian 50 persen vaksinasi penguat yakni 459.222 orang dari 819.444 orang.
Baca juga: Bima Arya pantau harga bahan pokok selama Ramadhan dan Idul Fitri
Baca juga: Bima Arya pantau harga bahan pokok selama Ramadhan dan Idul Fitri
Capaian vaksinasi dosis kesatu cukup baik yakni 104,57 persen atau 856.924 orang dan vaksinasi dosis kedua mencapai 91,95 persen atau 753.514 orang.
Bima menyebut dari data total capaian vaksinasi COVID-19 di daerahnya, vaksinasi dosis kesatu untuk siswa jenjang TK hingga SMA sederajat telah mencapai 85 persen dan dosis kedua 76 persen.