Cikarang, Bekasi (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat memfasilitasi gerai produk bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di wilayahnya agar dapat memasarkan hasil kreasi secara lebih luas lagi.
"Dalam waktu dekat kami akan buka kembali outlet-outlet yang khusus menjual berbagai produk khas Kabupaten Bekasi," kata Pelaksana tugas Bupati Bekasi Akhmad Marjuki di Cikarang, Senin.
Baca juga: Desa Kertarahayu-Bekasi tawarkan destinasi wisata zona hijau
Dia mengatakan pada tahap awal di triwulan pertama tahun ini pihaknya tengah menyiapkan dua lokasi gerai penjualan produk-produk hasil buatan para pelaku UMKM Kabupaten Bekasi yang ke depan akan diperbanyak lagi.
"Sedang kami siapkan tempatnya, rencana di area Gedung Juang Tambun serta rest area Tol Jakarta-Cikampek yang berada di wilayah Kabupaten Bekasi. Di situ banyak pengunjung juga wisatawan maupun pengguna jalan dari luar daerah, semoga menjadi daya tarik tersendiri," katanya.
Dirinya menyatakan upaya ini dalam rangka mendukung kemudahan berusaha bagi para pelaku UMKM di daerahnya sebab tidak semua dari pelaku usaha tersebut mampu memasarkan produknya secara optimal.
Di samping itu pemerintah daerah juga terus berupaya memulihkan perekonomian masyarakat setelah terdampak pandemi COVID-19, tidak terkecuali bagi para pelaku usaha kecil yang turut merasakan efeknya secara langsung.
Pemkab Bekasi siapkan gerai bantu pemasaran produk UMKM
Senin, 28 Februari 2022 8:16 WIB