Bandung (ANTARA) - Analis RHB Sekuritas Andrey Wijaya memproyeksikan kinerja Bank BJB semakin solid dan pertumbuhan kredit semakin kuat karena kinerja moncer yang diraih Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (Bank BJB) selama tahun 2021.
"Dan juga berbagai inovasi terkait pengembangan digital, yang terus dilakukan, diyakini akan semakin memperkuat kinerja Bank BJB. Dengan berbagai keunggulan yang dimiliki Bank BJB, mulai jaringan luas, layanan perbankan lengkap, dan juga terus menjalin kolaborasi dengan perbankan dan juga start up, akan membuat kinerja Nank BJB semakin solid," kata Andrey Wijaya dalam keterangan resmi Humas Bank BJB, Rabu.
Baca juga: DPRD Jawa Barat berharap Bank BJB buka cabang pertama di Yogyakarta
Andrey dalam risetnya, memberikan rekomendasi BUY untuk saham Bank BJB dengan target harga di Rp1.900.
Andrey menjelaskan, sinergi dengan bank daerah lain, terutama dalam berbagi platform digital dan meningkatkan ekosistem, juga dapat meningkatkan pendapatan fee Bank BJB.
“Perusahaan juga telah memperoleh komitmen dana untuk rights issue, yang diharapkan akan selesai awal bulan depan. Ini kemungkinan akan membukukan pendapatan yang kuat, sementara pertumbuhan pinjaman juga akan meningkat tahun ini,” ujar Andrey.
RHB Sekuritas proyeksikan pertumbuhan kredit Bank BJB semakin kuat
Rabu, 16 Februari 2022 15:20 WIB