Cirebon (ANTARA) - Layanan pemeriksaan COVID-19 menggunakan GeNose kini sudah hadir di Stasiun Jatibarang, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, dengan tarif Rp30 ribu per sampel bagi calon penumpang kereta jarak jauh.
"Layanan GeNose sudah beroperasi di Stasiun Jatibarang mulai hari ini Selasa (30/3) dengan tarif Rp30 ribu," kata Manajer Humas KAI Daop 3 Cirebon Suprapto di Cirebon, Selasa.
Suprapto mengatakan layanan GeNose di Stasiun Jatibarang, Kabupaten Indramayu, terselenggara atas kerja sama antara PT KAI Daop 3 Cirebon dengan PT Indofarma.
"Untuk jam operasionalnya yaitu mulai dari pukul 09.00 WIB sampai 18.00 WIB," tuturnya.
Dengan adanya penambahan ini, total ada tiga stasiun di wilayah PT KAI Daop 3 Cirebon yang telah melayani pemeriksaan GeNose. Ketiga stasiun yang melayani pemeriksaan GeNose tersebut yaitu Stasiun Cirebon, Cirebon Prujakan dan Stasiun Jatibarang.
Suprapto mengatakan, bahwa hasil pemeriksaan GeNose di 3 stasiun tersebut dapat dipakai untuk keberangkatan di seluruh stasiun yang melayani perjalanan KA Jarak Jauh.
Ia menambahkan sejak diluncurkan pada tanggal 15 Februari 2021 sampai dengan tanggal 30 Maret 2021, peserta yang menggunakan layanan GeNose di Stasiun Cirebon mencapai 11.685 orang.
"Sementara di Stasiun Cirebon Prujakan, sejak diluncurkan pada tanggal 20 Maret 2021 hingga 30 Maret 2021, jumlah peserta yang mengikuti Tes GeNose mencapai 1.562 orang," katanya.
Untuk dapat melakukan pemeriksaan GeNose kata Suprapto, calon penumpang harus memiliki tiket atau kode booking KA jarak jauh yang sudah lunas, serta tidak boleh merokok, makan, minum (kecuali air putih) selama 30 menit sebelum melaksanakan tes.
Baca juga: Menhub minta GeNose dilakukan di stasiun termasuk Cirebon
Baca juga: Pelanggan KAI bisa memakai hasil tes GeNose
Baca juga: KAI Cirebon buka layanan tes GeNose di Stasiun Jatibarang