Jakarta (ANTARA) - Seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Komando Distrik Militer (Kodim) 0617 Majalengka, Jawa Barat, Serda Ade Irawan mendapatkan sepeda dari komandannya sebagai apresiasi atas tindakannya membantu orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang berada di tengah jalan.
"Jadi, saya memberikan hadiah kepada anggota Kodim 0617 Majelangka Serda Ade Irawan sebagai apresiasi saya atas tindakannya membantu masyarakat ODGJ yang duduk di tengah jalan mengganggu ketertiban masyarakat," kata Komandan Kodim (Dandim) 0617 Majalengka Letkol Inf Harry Subarkah, seperti dilansir dari laman Youtube TNI AD, Senin dini hari.
Sebelumnya, tindakan Serda Ade yang membantu ODGJ tersebut viral setelah videonya diunggah di akun Facebook milik Kasnadi Gilang.
Serda Ade pun menceritakan awalnya dia melihat sampai membantu ODGJ yang berada di tengah jalan tersebut.
"Pada waktu itu saya habis apel sama Danramil 1714 Jatitujuh. Setelah apel tersebut, saya diperintahkan sama Danramil saya untuk mendampingi bansos di Desa Panongan. Di Jalan Sasak Bereum, saya melihat kok ada kerumunan mobil macet sampai berapa puluh meter ," kata dia.
Lantas, ia pun melihat ada ODGJ tersebut yang sedang tiduran dan tanpa busana.
"Pas saya lihat di depannya ada ODGJ tiduran tanpa busana. Saya berusaha menghampirinya, saya bujuk tidak mau, saya kasih rokok baru mau dia," ungkap Ade.
Sementara itu, Kasnadi juga menceritakan awal ia merekam kejadian tersebut.
"Yang saya lihat sepintas kayaknya si TNI melihat ODGJ itu kayak iba banget sehingga momen harus saya abadikan. Walaupun saya awalnya tidak kepikiran bakal viral, dan selama ini saya tidak pernah bikin sesuatu yang viral dan heboh, ternyata saya buka sudah 22 ribu yang menontonnya sampai akhirnya terus bertambah," ujar Kasnadi.
Ia pun mengharapkan apa yang telah dilakukan Serda Ade bisa menginspirasi anggota TNI lainnya.
Baca juga: Gubernur sebut almarhum Babinsa korban terinjak gajah sebagai pahlawan
Baca juga: Kodim Garut siap terjunkan Babinsa bantu tangani bencana
Baca juga: Presiden: tunjangan operasional Babinsa naik
Babinsa di Majalengka diapreasiasi setelah bantu ODGJ
Senin, 22 Juni 2020 8:43 WIB