Garut (ANTARA) - Sejumlah kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Garut, Jawa Barat, membagikan paket bantuan pangan untuk pemulung menyambut bulan suci Ramadhan sekaligus membantu meringankan beban mereka saat wabah COVID-19.
"Kami bagikan paket sembako ini kepada kalangan pemulung yang kami temui di jalan dan kami anggap lebih membutuhkan bantuan," kata Ketua DPC PDIP Garut, Yudha Puja Turnawan saat membagikan paket kebutuhan pokok kepada pemulung di Jalan Karangpawitan, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Kamis.
Ia menuturkan DPC PDIP Garut menyiapkan 600 paket kebutuhan pokok yang sebagian dibagikan dengan prioritas sasaran pemulung, kemudian tukang becak, kusir delman, sopir angkot dan sejumlah warga yang membutuhkan bantuan karena dampak COVID-19.
Baca juga: Jaksa di Garut bagikan bantuan pangan kepada pekerja jalanan
Ia berharap bantuan yang dibagikan kepada kaum pemulung maupun kalangan lainnya dapat meringankan beban hidup sehari-hari terutama untuk persediaan makanan di bulan Ramadhan.
"Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat dalam menyambut bulan suci Ramadhan ini," kata Yudha yang juga menjabat sebagai Anggota DPRD Garut.
Ia mengungkapkan bulan suci Ramadhan di tengah wabah COVID-19 ini harus mendorong semua kalangan untuk berbagi dan membantu masyarakat kurang mampu.
Baca juga: Wabup Garut: Warga terdampak COVID-19 akan terakomodasi bantuan pemerintah
Gerakan sosial itu, kata dia, akan terus dilakukan oleh politisi maupun kader PDIP Garut sebagai bentuk kepedulian dan keprihatinan terhadap masyarakat yang terdampak wabah COVID-19.
"Semangat saling berbagi, saling membantu melawan COVID-19, dan dampak dari virus itu, seperti kalangan pekerja informal yang saya anggap sangat terdampak," katanya.
Pembagian paket kebutuhan pangan itu dilakukan dengan menyusuri sejumlah tempat di kawasan perkotaan Garut.
Baca juga: Polisi Garut selidiki kasus bantuan pangan busuk
Para kader juga membagikan langsung bantuan pangan itu dengan menemui sejumlah warga yang tinggal di sekitar tempat pembuangan sampah sementara di perkotaan Garut.
"Saya lihat masih ada yang tinggal di tempat pembuangan sampah, kami harap bantuan ini bisa memberikan manfaat bagi mereka yang benar-benar membutuhkan," kata Yudha.
Baca juga: Brimob Polda Jabar dirikan dapur umum untuk buat seribu nasi bungkus di Garut